INFO TERBARU DAN TERPANAS SAAT INI

Alasan Penyerangan Oknum TNI di Mapolres OKU Sumatera Selatan

Jakarta - Alasan Penyerangan Oknum TNI di Mapolres OKU Sumatera Selatan - Sekelompok anggota TNI mengamuk di Mapolres Ogan Komering Ulu (OKU Sumatera Selatan. Mereka merusak
dan membakar kantor tersebut. Aksi brutal tentara
berpakaian dinas itu dipicu pelanggaran lalu lintas.
"Mereka menanyakan perkembangan kasus pelanggaran lalu lintas. Itu yang pelanggar lalin yang ditembak anggota Polantas. Pelanggar lalin itu anggota TNI," kata Kabid Humas Polda Sumsel AKBP R Djarod Padakova ketika dikonfirmasi detikcom, Kamis (7/3/2013).
Djarod menambahkan, saat menanyakan perkembangan kasus itu, Kapolres OKU siap menjelaskan. Tapi diduga karena terlanjur emosi, anggota TNI itu mulai anarkis. Setelah merusak, kemudian mereka membakar Polres.
"Ada 90-an anggota TNI yang datang ke Polres," ungkapnya. Informasi yang dihimpun detikcom, pelanggaran lalin yang berujung penembakan terhadap anggota TNI itu terjadi Minggu (27/1/2013). Bermula saat Brigadir WJ berjaga di Pos Polantas Simpang Empat Sukajadi menegur Pratu Her yang diduga melakukan pelanggaran lalu lintas. Bukannya berhenti, Pratu Her malah tancap gas. Sejumlah petugas mengejar dan terjadi penembakan.
Pratu Her meninggal akibat tertembus timah panas. Senjata diperkirakan berasal dari Brigadir WJ sekaligus anggota Polres OKU Timur. Kasus itu saat ini masih ditangani Propam Polda Sumsel.

Demikian Info Terbaru Tentang Penyerangan Oknum TNI di Mapolres Oku Semoga bermanfaat.
Sent from my BlackBerry®
powered by Sinyal Kuat INDOSAT
Share on :


Artikel Terkait :

0 komentar on Alasan Penyerangan Oknum TNI di Mapolres OKU Sumatera Selatan :

Silahkan berkomentar yang baik dan Jangan Spam !